Ilustrasi makanan ultraproses. (iStockphoto)PRIORITAS, 19/11/25 (Jakarta): Hubungan makanan ultraproses dengan kanker sebenarnya sudah lama dibahas. Namun studi terbaru kembali menyorot temuan yang jauh lebih spesifik: risiko kanker usus besar pada perempuan di bawah 50 tahun mungkin ikut digerakkan oleh pola makan penuh UPF.
Penelitian ini menemukan, perempuan yang paling banyak mengonsumsi UPF memiliki kemungkinan lebih besar mengalami conventional adenomas—polip prakanker yang sering menjadi pintu masuk kanker usus besar.
“Sebagian besar polip ini tidak berkembang menjadi kanker usus besar. Namun, pada saat yang sama, kita tahu bahwa sebagian besar kanker usus besar yang kita temui pada orang muda berasal dari lesi prakanker ini,” kata pemimpin studi, Dr. Andrew Chan dari Massachusetts General Hospital, dikutip dari The Guardian.
Studi yang dipublikasikan di jurnal Jama Oncology ini berangkat dari satu pertanyaan besar: apa yang sebenarnya mendorong meningkatnya kanker usus besar pada orang berusia muda?
No Comments