34 C
Jakarta
Saturday, July 27, 2024

    ‘Update’ !!! Corona 7 April: 2.738 kasus positif, 221 meninggal, 204 sembuh

    Terkait

    Jakarta, 7/4/20 (SOLUSSInews.com) – Per 7 April 2020 ini, jumlah pasien yang positif terinfeksi virus corona (Covid-19) di Indonesia jadi 2.738 orang. Dari jumlah itu, 221 orang di antaranya meninggal dunia dan 204 pasien dinyatakan sembuh.

    Juru Bicara Pemerintah Khusus Penanganan Virus Corona, Achmad Yurianto, mengumumkan, ada penambahan 247 kasus dibandingkan hari sebelumnya.

    “Kita dapatkan penambahan kasus baru confirmed berdasarkan pemeriksaan PCR sebanyak 247 orang, sehingga total kasus menjadi 2.738 orang,” ujar Yuri saat konferensi pers yang disiarkan langsung dari gedung BNPB, Jakarta, Selasa (7/4/20).

    Ditambahkannya, korban meninggal juga mengalami peningkatan sebanyak 12 jiwa. “Sehingga totalnya 221 orang,” ujar dia.

    Sembuh terus meningkat

    Sementara, jumlah pasien yang sembuh sejauh ini mencapai 204 orang. “Jumlah yang sembuh bertambah 12 orang, sehingga totalnya 204 orang,” tandas Yuri.

    Pada Senin (6/4/20) kemarin, tercatat ada 2.491 kasus positif Corona, 209 dinyatakan meninggal, dan 192 orang sembuh.

    Menyikapi pandemi corona ini, pemerintah telah menerbitkan sejumlah perundangan. Yakni, Keppres Nomor 11 tahun 2020 tentang status Kedaruratan Kesehatan, Peraturan Pemerintah Nomor 21 tahun 2020 soal Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), serta Peraturan Pemerintah Pengganti UU (Perppu) terkait Anggaran Penanganan Dampak Covid-19. (S-CNN/jr)

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    - Advertisement -spot_img

    Terkini