PRIORITAS, 12/3/25 (Barcelona): Dua gol Raphinha dan satu gol spektakuler Lamine Yamal menjadi kunci kemenangan Barcelona 3-1 dari tamunya Benfica. Kemenangan ini membuat Blaugrana melaju ke babak perempat final Liga Champions setelah unggul agregat 4-1 dari Benfica.
Barcelona akan menunggu pemenang antara Borussia Dortmund dan Lille di babak delapan besar. Bertanding di Stadion Olimpiade, Barcelona, Rabu (12/3/25) dini hari WIB, Barcelona mendominasi pertandingan.
Barcelona langsung mengambil inisiatif serangan sejak menit awal. Baru pada menit ke-11, berkat kombinasi apik antara Yamal dan Raphinha berbuah gol. Yamal yang menusuk ke dalam kotak penalti berhasil melewati Florentino sebelum memberikan umpan matang kepada Raphinha. Pemain asal Brasil itu pun dengan mudah menyelesaikan bola ke gawang Benfica.
Namun, keunggulan Barcelona hanya bertahan dua menit. Benfica menyamakan kedudukan melalui Nicolas Otamendi, yang lepas dari kawalan Ronald Araujo dan menanduk bola hasil sepak pojok ke dalam gawang Wojciech Szczesny.
Akan tetapi, Barcelona tidak butuh waktu lama untuk kembali unggul. Pada menit ke-24, Lamine Yamal mencetak gol luar biasa dengan tendangan melengkung dari luar kotak penalti yang tak mampu dijangkau kiper Benfica, Anatoliy Trubin.
Raphinha kembali mencetak gol keduanya untuk melengkapi keunggulan Barcelona sebelum babak pertama berakhir sehingga skor menjadi 3-1. Benfica sempat mencetak gol pada babak kedua melalui Fredrik Aursnes, tetapi dianulir karena Vangelis Pavlidis berada dalam posisi offside. Skor 3-1 bertahan hingga peluit Panjang berbunyi. (P-wr)