34 C
Jakarta
Saturday, July 27, 2024

    Gregoria dan Ester bawa Tim Piala Uber Indonesia menang 3-0 atas Hong Kong

    Terkait

    PRIORITAS, 27/4/24 (Jakarta): Tampil penuh percaya diri di laga awal, tim putri Indonesia berhasil meraih kemenangan melawan Hong Kong, hari Sabtu (27/4/24) ini, di Hi Tech Sports Gymnasium.

    Dilaporkan, dalam matchday pertama penyisihan Grup C Uber Cup atau Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung dipercaya turun di partai pertama.

    Dalam laporan yang diterima Kompas.com di Jakarta, Gregoria pada laga itu menghadapi tunggal putri Hong Kong, Yeung Sum Wee.

    Dalam laga tersebut, pebulu tangkis kelahiran Wonogiri itu pun tampil apik. Dia lalu mengalahkan Yeung Sum Yee melalui dua gim langsung via skor 21-15, 21-11.

    Kemenangan Gregoria membuat Indonesia memimpin 1-0 atas Hong Kong.

    Selanjutnya, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto menggandakan keunggulan Indonesia 2-0 atas Hong Kong.

    Pasalnya, Lanny/Ribka berhasil menumbangkan ganda putri Hong Kong, Yeung Nga Ting/Yeung Pui Lam.

    Namun, perjuangan Lanny/Ribka mengalahkan Nga Ting/Pui Lam tak mudah setelah melewati tiga gim dengan skor 10-21, 21-10, 21-17.

    Lengkapi kemenangan

    Sementara itu, Ester Nurumi Tri Wardoyo memastikan tim putri Indonesia menang 3-0 atas Hong Kong seusai membekuk Saloni Samirbhai Mehta.

    Ester mengalahkan Saloni melalui rubber game atau tiga gim dengan skor 21-14, 21-12.

    Dengan demikian, tim putri Indonesia membungkus kemenangan perdana di Uber Cup 2024.

    Meski begitu, laga tim putri Indonesia vs Hong Kong masih tetap berlanjut sampai partai kelima yang bergulir di Hi Tech Sports Gymnasium pada Sabtu (27/4/24).

    Hasil Indonesia vs Hong Kong WS

    – Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Yeung Sum Yee (Hong Kong) 21-15, 21-11 WD

    – Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Indonesia) vs Yeung Nga Ting/Yeung Pui Lam (Hong Kong) 10-21, 21-10, 21-17 WS

    – Ester Nurumi Tri Wardoyo (Indonesia) vs Saloni Samirbhai Mehta (Hong Kong) 21-14, 21-12 (P-KC/jr) — foto ilustrasi istimewa

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    - Advertisement -spot_img

    Terkini