27.5 C
Jakarta
Saturday, April 19, 2025
spot_img

    Shin Tae-yong terima pemberhentian dirinya, doakan timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026

    Terkait

    PRIORITAS, 6/1/25 (Jakarta):  Pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-yong, menerima keputusan PSSI yang memberhentikan dirinya. Tak hanya menerima, pelatih asal Korea Selatan itu malah menyampaikan pesan menyentuh kepada timnas Indonesia. Ia mendoakan, tim mantan asuhannya itu lolos ke Piala Dunia 2026.

    Hal itu diungkapkan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Sumardji. Lebih lanjut Sumardji mengatakan, respons pelatih asal Korea Selatan itu menerima keputusan PSSI dengan baik. Menurutnya, Shin Tae-yong tidak melakukan protes terhadap keputusan itu.

    “Saya perlu sampaikan terkait pertemuan saya dengan coach Shin. Alhamdulillah semuanya berjalan dengan baik, smooth, tidak ada juga persoalan apa-apa, prinsipnya coach Shin menerima keputusan pemutusan hubungan kerja itu,” kata Sumardji dalam konferensi pers, Senin (6/1/25).

    Sumardji menambahkan, Shin Tae-yong juga berterima kasih kepada PSSI serta para suporter yang sudah memberikannya kepercayaan selama melatih Skuad Garuda. Shin Tae-yong pun mendoakan Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.

    “Coach Shin mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan PSSI kepada coach Shin selama kurang lebih hampir 5 tahun,” ungkap Sumardji. “Pesannya coach Shin mudah-mudahan Timnas bisa lolos ke Piala Dunia,” lanjutnya.

    Seperti diketahui, PSSI baru saja menggelar konferensi pers terkait dengan rencana masa depan Timnas Indonesia, Senin (6/1/25). Dalam konferensi pers itu, PSSI mengumumkan bahwa Shin Tae-yong diberhentikan.

    Pelatih yang sudah lima tahun menukangi Skuad Garuda itu akan digantikan oleh sosok lain. Sumardji mengungkapkan, Shin Tae-yong sebelumnya sudah diberi tahu mengenai pemberhentian ini. (P-ht)

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini