PRIORITAS, 25/4/25 (Minahasa Utara): Bupati Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Joune Ganda, bangga atas kehadiran fasilitas panjat tebing boulder berstandar nasional di daerahnya. Apresiasi tersebut disampaikannya saat meresmikan fasilitas itu dirangkaikan dengan pembukaan North Minahasa Climbing Competition (NMCC) 2025, sebuah ajang yang menjadi wadah bagi para pegiat panjat tebing unjuk kemampuan. Lomba tersebut berlangsung 23-26 April 2025.
Fasilitas dinding boulder standar nasional itu merupakan yang pertama di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Lokasinya di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Minahasa Utara (Minut).
Bupati Joune Ganda menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kehadiran fasilitas panjat tebing berstandar nasional tersebut. Ia menyebut, keberadaan dinding boulder ini bukan sekadar sarana olahraga, tetapi juga simbol komitmen Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara dalam mendukung kemajuan dunia olahraga, khususnya cabang panjat tebing.
“Merupakan sebuah kebanggaan bagi kami di Minahasa Utara. Kehadiran dinding panjat tebing standar nasional ini menjadi bukti nyata komitmen kami dalam mendukung perkembangan olahraga di daerah kami,” ungkap Joune Ganda.
Lebih lanjut, Bupati juga mengapresiasi peran serta Kejaksaan Negeri Minahasa Utara yang telah bersinergi dalam mewujudkan fasilitas ini. Menurutnya, kerja sama yang terjalin antara Pemkab Minut dan Kejari Minut menjadi contoh kolaborasi positif dalam membangun daerah.
Joune Ganda berharap, dengan adanya fasilitas ini, akan lahir atlet-atlet panjat tebing berbakat dari Minahasa Utara yang mampu bersaing di tingkat nasional bahkan internasional. Ia juga mengungkapkan optimismenya bahwa fasilitas ini akan menjadi pemacu semangat bagi generasi muda untuk berprestasi.
“Harapan kami, dari dinding panjat tebing ini akan lahir atlet-atlet yang mengharumkan nama Minahasa Utara, bahkan Indonesia di kancah internasional. Kita tahu, Indonesia memiliki prestasi membanggakan di dunia panjat tebing, dan ini menjadi inspirasi bagi generasi muda kita,” tuturnya.

Di sisi lain, Kajari Minut yang diwakili Kasie Intel Ivan Day Iswandy, SH, dalam penjelasan kepada media menyatakan rasa bangga atas kepercayaan ini dengan menjadikan lokasi Kejari sebagai lokasi ajang NMCC ini.
“Ini kegiatan positif yang wajib kita support bersama. Dan harapan kami tentunya ajang NMCC ini bakal melahirkan atlet-atlet profesional yang nantinya mampu berprestasi di tingkat nasional dan internasional,” ungkap Iswandy yang didampingi pemerhati olahraga panjat tebing dan juga pembina kegiatan NMCC, William Simon Luntungan.
William Luntungan menambahkan, ajang NMCC yang ikut melibatkan atlet-atlet dari luar Minut ini merupakan iven pertama yang digelar di masa pemerintahan Bupati dan Wabup Joune Ganda – Kevin Wiliam Lotulong (JG-KWL) yang telah memasuki masa dua periode.
“Iven NMCC ini kegiatan yang pertama kali dilaksanakan di masa kepemimpinan Bupati dan Wabup JGKWL di Minut, dan akan kita sukseskan sebagaimana yang menjadi harapan agar atlet-atlet baru bisa lahir dari iven yang dilaksanakan di Minahasa Utara ini,” kata Luntungan. (P-Rudy P)