Tonton Youtube BP

Gara-gara buah sukun, lima warga Batam luka serius dianiaya

Wilson Lumi
30 Jun 2025 06:58
Daerah 0
1 minutes reading

PRIORITAS, 30/6/25 (Batam): Lima warga Perumahan Bida Asri I, Kecamatan Batam Kota, Batam, mengalami luka serius akibat dugaan pengeroyokan yang melibatkan seorang oknum sekuriti perumahan dan sejumlah warga lainnya. Insiden berdarah ini terjadi hanya karena persoalan sepele: satu buah sukun.

Keributan bermula saat anak-anak memetik sukun di lapangan kosong. Ketika korban mengambil satu buah sukun yang tersisa, perselisihan dengan seorang sekuriti memicu aksi kekerasan massal.

“Tiba-tiba sekitar 20 orang datang ke rumah korban membawa balok, parang, dan stik golf,” ungkap Natalius, keluarga korban, Sabtu (28/6/25).

Kelima korban — Kenyataan Gaurifa, Sadar Kurniawan Maduwu, Wilhelmus Warman Gaurifa, Heberiato Gaurifa, dan Memoris Gaurifa — menderita luka serius. Kenyataan mengalami luka di kepala dan memar di mata kiri, Sadar luka di kepala, Memoris luka di wajah, dan dua lainnya juga mengalami luka akibat pukulan benda tumpul. Mereka kini dirawat di RS Elisabeth Batam.

Keluarga korban telah melaporkan kasus ini ke Polresta Barelang pada Sabtu dini hari dengan nomor laporan LP/B/284/VI/2025/SPKT/Polresta Barelang/Polda Kepri, menuntut proses hukum yang tegas. “Kami menuntut keadilan. Ini sudah kekerasan berat. Pelaku harus ditindak,” tegas Natalius.

Hingga berita ini diterbitkan, pihak kepolisian belum memberi keterangan resmi. Upaya konfirmasi ke Polresta Barelang masih terus dilakukan. (P-Jeff K)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Video Viral

Terdaftar di Dewan Pers

x
x