27.1 C
Jakarta
Tuesday, March 11, 2025

    Berikut merupakan 10 buah terbaik bagi anda untuk berbuka puasa

    Terkait

    PRIORITAS, 1/3/25 (Jakarta): Mengkonsumsi buah segar saat berbuka puasa dapat membantu tubuh memulihkan energi setelah seharian berpuasa. Selain itu, kandungan air, serat, dan vitamin dalam buah berperan dalam menjaga keseimbangan cairan serta mendukung kelancaran pencernaan.

    Beberapa jenis buah mengandung air dan gula alami yang bermanfaat untuk memulihkan stamina. Mengacu pada laman resmi IHC Telemed, berikut ini merupakan rekomendasi buah-buahan yang cocok untuk berbuka puasa, yaitu:

    1. Kurma: Sumber energi cepat dengan kandungan gula alami yang mudah dicerna.

    2. Semangka: Kaya air dan elektrolit untuk menghidrasi tubuh setelah berpuasa.

    3. Melon: Menyegarkan dan membantu menjaga keseimbangan cairan tubuh.

    4. Pepaya: Mengandung enzim papain yang baik untuk pencernaan setelah seharian berpuasa.

    5. Pisang: Sumber karbohidrat dan kalium yang membantu mencegah kram otot.

    6. Apel: Kaya serat yang membuat kenyang lebih lama dan menstabilkan gula darah.

    7. Jeruk: Tinggi vitamin C untuk menjaga daya tahan tubuh selama Ramadan.

    8. Pir: Mengandung banyak air dan serat untuk menghidrasi tubuh dengan baik.

    9. Mangga: Memiliki rasa manis alami yang memberi energi instan setelah berbuka.

    10. Anggur: Mengandung antioksidan yang baik untuk melawan radikal bebas dalam tubuh.

    Mengonsumsi buah saat berbuka puasa bisa menjadi pilihan sehat dan menyegarkan. Kombinasikan beberapa jenis buah agar manfaatnya semakin maksimal. (P-Zamir)

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini