25.2 C
Jakarta
Saturday, July 27, 2024

    SOPRAN-02 Siap Kawal Pemerintahan Baru Tanpa Syarat, Sudah Siapkan Program Andalan

    Terkait

    PRIORITAS, 26/4/24 (Jakarta): Organisasi relawan Sokong Prabowo Gibran 02 (SOPRAN-02) siap mengawal pemerintahan baru tanpa syarat di bawah pimpinan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto dan Gibran Raka Buming Raka. “Sekarang sudah 100 persen sah. Maka kami segenap relawan SOPRAN-02, bersama teman-teman relawan Prabowo-Gibran lainnya, semakin bersemangat mendukung pemerintahan baru di bawah pimpinan Prabowo-Gibran,” ungkap Ketua Umum SOPRAN-02, Brigjenpol (Purn) Drs. H. Budi Setiawan, MM, saat dihubungi PRIORITAS di Bandung melalui sambungan telepon, Kamis (25/4).

    Ketum SOPRAN-02, Budi Setiawan (tengah), ketika menyambut Prabowo Subianto di Bandung saat kampanye. (Foto: Ist.)

    Pria kelahiran Ciamis 61 tahun lalu itu tak lupa menyampaikan ucapan selamat kepada Prabowo-Gibran yang sehari sebelumnya, Rabu (24/4), sudah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih RI periode 2024-2029 hasil Pemilu 2024. “Tidak ada lagi persoalan, Prabowo-Gibran menang dengan angka mutlak satu putaran. Sekarang ayo kita semua masyarakat Indonesia bergandengan tangan sama-sama membangun Indonesia,” kata lulusan Akademi Kepolisian 1987 dan menjabat Kepala Biro Multimedia Divisi Humas Polri tahun 2018-2020.

    Secara khusus, mantan Kabag Deteksi Baintelkam Polri dan mantan Kabid Propam Polda Banten itu mengajak semua relawan SOPRAN-02 di seluruh Indonesia agar berbaur dengan semua lapisan masyarakat  untuk menjaga keamanan dan ketertiban, terutama di masa transisi pemerintahan saat ini sampai Oktober 2024.

    “Kalau ada yang aneh-aneh, segera laporkan kepada pihak berwenang, apakah ke kepolisian, militer, atau lembaga-lembaga pemerintahan. Kita kawal Pak Prabowo dan Mas Gibran agar aman, tenang dan lancar memimpin Indonesia,” ujar adik kandung Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat, mantan staf khusus Panglima TNI (2015), dan Ketua DPRD Jawa Barat (2019-2024) yang dalam Pemilihan Legislatif 2024 terpilih lagi sebagai anggota DPRD Jawa Barat dari Partai Gerindra.

    Program Andalan Lebih Mempersatukan Indonesia

    Secara terpisah, Sekretaris Jenderal SOPRAN-02 merangkap Plt. Ketua Harian, Herling Tumbel, mengatakan, SOPRAN-02 sudah menyiapkan sejumlah program untuk memperkuat pemerintahan Prabowo-Gibran. “Di antara sekian program tersebut, ada satu yang menjadi andalan dan sudah matang betul untuk direalisasikan,” katanya.

    Sekjen SOPRAN-02, Herling Tumbel. (Foto: Ist.)

    Ketika didesak seperti apa program yang dimaksud, mantan News Presenter ANTV itu hanya berkomentar singkat, “Tunggu saja ya, nanti kami ungkapkan.” Tapi yang pasti, kata mantan wartawan sejumlah media massa itu, program tersebut akan lebih memerperkuat persatuan seluruh rakyat Indonesia.

    Pengurus inti SOPRAN-02 lainnya yang dihubungi menyampaikan semangat yang sama. “Kami siap mengawal dan ikut berpartisipasi dalam pemerintahan Prabowo-Gibran, diminta ataupun tidak, karena kami percaya Prabowo-Gibran mampu membawa Indonesia menjadi lebih baik,” ujar Wakil Ketua Umum, Oddy Karamoy.

    “Berdasarkan arahan Rumah Besar Partisipasi Indonesia Maju yang sebelumnya bernama Rumah Besar Relawan Prabowo, dan Tim Kampanye Nasional Komandan Golf (Relawan), SOPRAN-02 tegak lurus mendukung pemerintahan baru Prabowo-Gibran,” kata Waketum lainnya, Robinus Balaweling.

    Diperoleh keterangan, pengurus SOPRAN-02, baik di Dewan Pimpinan Nasional (DPN) maupun Dewan Pimpinan Daerah (DPD) sebagian besar adalah pengurus organisasi relawan Prawiro Indonesia Nusantara Jaya melalui Task Force Praboro for President. Organisasi ini sudah terbentuk di hampir seluruh provinsi di Indonesia, dan sudah sejak 2022 melakukan kegiatan mendukung Prabowo untuk menjadi Presiden RI 2024.

    Dengan nama SOPRAN-02, organ relawan ini dideklarasikan di Jakarta 22 Januari 2024 di Rumah Besar Relawan Prabowo Gibran di kawasan Slipi Jakarta Barat. Beberapa nama yang bergabung di dalam SOPRAN-02, di Dewan Penasihat ada Mayjen TNI (Purn) Glenny Kairupan, kemudian Dewan Pembina DR. Jeffrey Rawis, SE, MA, Bendahara Umum Hj. Lala Salawiyah, SE, sekaligus sebagai Ketua Umum organ sayap Andhira Pratiwi.

    Sejumlah DPD aktif antara lain DPD Jawa Timur dengan Ketua Suminto Sofyan, Banten (Herry Rumawatine, SH, MH), Sulawesi Selatan (Dr. Ilham, SE, MM), Bangka Belitung (Drs. Haidar Hamim), Nusa Tenggara Timur (Roben Yohn B.B. Alunat), Sumatera Barat (Tommy Chandra), Bali (Gusti Agung Arya Suryaningrat), dan Sulawesi Tenggara (M. Basri). DPD di provinsi lain sedang dalam proses reorganisasi tapi terus melakukan aktivitas sebagai relawan Prabowo-Gibran. (P-hdt)

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    - Advertisement -spot_img

    Terkini