26.7 C
Jakarta
Saturday, April 26, 2025

    Rumania, Belgia dan Slovakia lolos ke 16 besar Piala Eropa

    Terkait

    PRIORITAS, 27/6/24 (Frankfurt):  Rumania berhasil lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2024 setelah menyegel puncak klasemen Grup E.

    Tim asuhan Edward Lordanescu akan menghadapi peringkat ketiga Grup C atau Grup D.

    Dengan Hasil imbang 1-1 saat bersua Slovakia pada pertandingan terakhir, Grup E di Frankfurt Arena, Frankfurt, Jerman, Kamis (27/6/24)  dini hari WIB sudah cukup membawa tim Rumania  memuncaki klasemen.

    Itu karena pertandingan Grup E lainnya yang mempertemukan Belgia dengan Ukraina berakhir imbang tanpa gol. Hasil tersebut membuat Rumania, Belgia, Slovakia dan Ukraina sama-sama mengoleksi empat poin.

    Namun Radu Dragusin dan kawan-kawan berhak menyandang status juara grup karena unggul selisih gol dari Belgia, Slovakia dan Ukraina.

    Tiket 16 besar ini juga membuat Rumania untuk kali pertama masuk fase gugur sejak Piala Eropa 2000.

    Belgia yang berstatus runner-up dan Slovakia yang berperingkat ketiga terbaik menemani Rumania ke 16 besar.

    Pada babak 16 besar Rumania masih menunggu calon lawan dari peringkat ketiga grup lainnya, sedangkan De Bruyne dan kawan-kawan bersua juara Piala Euro 1984 dan 2000, Prancis.

    Slovakia yang berstatus peringkat ketiga terbaik masih menunggu hasil undian babak 16 besar meski berkemungkinan menghadapi pemuncak klasemen Grup B, Spanyol, atau pemuncak Grup C, Inggris.

    Babak 16 besar Piala Eropa 2024 dijadwalkan berlangsung mulai 29 Juni hingga 3 Juli mendatang.

    Dilansir dari laman resmi Euro, Kamis, berikut

    Klasemen akhir grup E Piala Eropa 2024:

    1.Rumania. 3 1  1  1   +1   4
    2. Belgia   3 1  1  1   +1   4
    3.Slovakia  3 1  1  1    -0   4
    4. Ukraina  3  1  1  1   -2   4 
    (P-/ANT/wr)—- foto ilustrasi istimewa

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini