31 C
Jakarta
Saturday, February 22, 2025

    Polisi ungkap penyebab kebakaran Glodok Plaza, akibat arus pendek listrik Videotron

    Terkait

    Kebakaran Glodok Plaza (Beritasatu.com)

    PRIORITAS, 21/2/25 (Jakarta): Polri mengungkap kebakaran Mal Glodok Plaza di Taman Sari, Jakarta Barat, pada Rabu (15/1/25) malam disebabkan arus pendek listrik di belakang Videotron yang memicu percikan api.

    Penyebab kebakaran Glodok Plaza tersebut diketahui berdasarkan hasil penyelidikan dilakukan oleh Tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Bareskrim Polri.

    “Dari hasil (penyelidikan) labfor itu (terungkap) ada hubungan arus pendek di belakang videotron, jadi ada kabelnya di belakang videotron tersebut. Ada kabel di situ hubungan arus pendek yang mengakibatkan percikan api,” kata Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Barat AKBP Arfan Sipayung di Glodok Plaza, Jumat (21/2/25), dikutip dari Beritasatu.com.

    Percikan api tersebut, lanjut Arfan, menyambar panel besar dan dari situlah sumber kebakaran Glodok Plaza

    “Kurang lebih ada berapa meter ada panel besar, dari situ awal di belakang videotron. Jadi tidak ada sumbernya itu dari videotron, tetapi sumber dari kabel yang ada hubungannya listrik,” kata Arfan seusai mencari potongan tubuh korban kebakaran Glodok Plaza bersama Tim DVI Polri dan petugas gabungan lainnya.

    Penyidik Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat sudah memeriksa puluhan orang saksi terkait kebakaran Glodok Plaza.

    “Kami sudah memeriksa saat ini 42 orang saksi, dari manajemen Glodok, manajemen Tiyara, dari korban selamat, dari saksi ahli,” katanya.

    Arfan juga mengatakan polisi akan menggelar perkara terkait kebakaran Glodok Plaza, namun belum dipastikan kapan itu dilakukan. (P-Zamir)

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini