27.3 C
Jakarta
Thursday, April 24, 2025
spot_img

    Nuggets tundukkan Clippers 112–110 lewat “overtime” di pertandingan NBA Playoffs 2025

    Terkait

    PRIORITAS, 20/4/25 (Jakarta): Denver Nuggets membuka seri playoff NBA 2025 dengan kemenangan dramatis 112-110 atas Los Angeles Clippers melalui perpanjangan waktu (overtime) di Ball Arena, Denver, Minggu (20/4/25) WIB.

    Nikola Jokic hampir mencatat triple-double dengan 29 poin, 12 assist, serta 9 rebound. Aaron Gordon menyumbang 25 poin, termasuk 6 poin krusial di perpanjangan waktu. Jamal Murray menambahkan 21 poin, sementara Russell Westbrook mencetak 15 poin, termasuk tembakan tiga angka penting serta blok defensif di detik-detik akhir.

    Denver kembali menunjukkan keunggulan strategi pelatih Michael Malone, terutama saat mengatur rotasi pemain cadangan. Christian Braun tampil efektif memberi energi baru, menjaga ritme saat pemain inti beristirahat. Clippers terlihat kesulitan menyesuaikan tempo cepat Nuggets, terutama dalam transisi bertahan serta penguasaan bola kedua.

    Clippers sempat memimpin 15 poin

    Clippers sempat memimpin hingga 15 poin, namun kehilangan momentum akibat 20 turnover serta dominasi rebound oleh Nuggets. James Harden tampil gemilang dengan 32 poin serta 11 assist, didukung Ivica Zubac yang mencetak 21 poin serta 13 rebound, serta Kawhi Leonard dengan 22 poin.

    “Kami tidak senang karena pertandingan harus dilanjutkan ke perpanjangan waktu seperti itu, mereka tim yang bagus, kami juga tim yang bagus. Kami hanya harus melakukan apa yang seharusnya kami lakukan—menjaga bola, menguasai rebound, maka semuanya akan baik-baik saja. Jika kamu kehilangan bola (turnover) sebanyak 20 kali melawan tim nomor satu dalam transisi ofensif, maka kamu akan kalah,” ujar pelatih Clippers, Tyronn Lue dalam konferensi pers pasca-pertandingan.

    Pertandingan berlangsung ketat sejak awal, dengan intensitas tinggi serta kualitas permainan yang menonjol hingga perpanjangan waktu. Game 2 dijadwalkan berlangsung Selasa (22/4/25) WIB, di Denver. (P-*r/Zamir A)

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini