26.9 C
Jakarta
Wednesday, December 4, 2024

    Kawal “World Water Forum” ke-10 di Bali, puluhan kendaraan lapis baja dikerahkan

    Terkait

    PRIORITAS, 12/5/24 (Jakarta): Indonesia dipercayakan menyelenggarakan Forum Air se-Dunia atau “World Water Forum”, di Nusa Dua, Bali, 18-25 Mei 2024 mendatang.

    Segala persiapan telah dilakukan matang oleh tuan rumah termasuk dalam hal pengamanannya, yakni dengan mengerahkan puluhan Kendaraan Taktis (Rantis) guna pengawalan “World Water Forum” (WWF) ke-10.

    Semua Rantis beserta motor kawal listrik milik TNI dilaporkan telah tiba di Dermaga Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Sabtu (11/5/24) sebelum diberangkatkan menuju Bali.

    Antisipasi berbagai situasi
    Disebutkan, Alutsista yang ada seperti pesawat untuk persiapan kalau ada evakuasi ada bencana alam atau erupsi gunung. Pengamanan di laut juga disiapkan kapal-kapal kita kerahkan. KRI-KRI dikerahkan di Selat Bali dan Selat Lombok, demikian keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Sabtu (11/5/24).
    Sedangkan jenis Rantis yang mulai diberangkatkan menggunakan keempat KRI. Di antaranya meliputi Ransus CBRNE Sprinter 516, Ransus Lidik Kizi Nubika, Ran Elf (satwa), Ranpur Anoa, Ransus Jihandak Ivader+ Bom Trailer, Motor listrik (POM), Motor listrik (Matan), Mobil listrik (POM), dan Sea Rider + truk penarik.

     

    “World Water Forum” merupakan pertemuan internasional dibawah naungan World Water Council (WWC) yang melibatkan para pemangku kepentingan di sektor sumber daya air, mulai dari pemerintah, parlemen, pemimpin politik, lembaga multilateral, politisi, akademisi, masyarakat sipil, pelaku usaha, dan lain sebagainya.

    “Air Untuk Kesejahteraan Bersama” 

    Pertemuan ke-10 di Bali nanti mengangkat tema “Air Untuk Kesejahteraan Bersama” dan dijadwalkan dihadiri oleh sekitar 35 ribu delegasi dari 193 negara di dunia.

    Forum ini mengusung enam sub-tema utama yakni ketahanan dan kesejahteraan air, air untuk manusia dan alam, pengurangan dan pengelolaan risiko bencana, tata kelola, kerja sama, dan hidro-diplomasi, pembiayaan air berkelanjutan, serta pengetahuan dan inovasi. (P-ID/jr) — foto ilustrasi istimewa

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini