31.7 C
Jakarta
Thursday, November 21, 2024

    Banyak manfaat vitamin C untuk kesehatan, turunkan kolesterol hingga cegah penyakit jantung

    Terkait

    PRIORITAS, 28/10/24 (Jakarta): Secara umum kita ketahui, vitamin C atau asam askorbat merupakan nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh, tetapi tidak dapat diproduksi secara alami. Vitamin ini memiliki berbagai khasiat yang bermanfaat bagi kesehatan.

    Diketahui pula, vitamin C banyak ditemukan dalam buah-buahan, seperti jeruk, kiwi, dan stroberi. Selain buah-buahan, sayuran juga merupakan sumber vitamin C yang baik, antara lain paprika, brokoli, dan bayam.

    Nah, agar mendapatkan manfaat maksimal dari vitamin C, sebaiknya konsumsi makanan tersebut dalam keadaan segar atau dengan metode pengolahan yang minim, seperti dikukus. Hal ini membantu menjaga kandungan nutrisinya agar tetap optimal.

    Apa saja manfaat vitamin C untuk kesehatan? Ini penjelasannya yang dikutip dari laman Nutrition, Senin (28/10/24).

    1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
    Mengonsumsi vitamin C dapat meningkatkan fungsi sel darah putih, termasuk limfosit dan neutrofil. Peningkatan produksi sel darah putih ini membantu melawan infeksi dan merangsang aktivitas antioksidan. Antioksidan melindungi sel-sel kekebalan dari kerusakan akibat radikal bebas.

    2. Menurunkan kolesterol
    Penelitian menunjukkan mengonsumsi 500 miligram vitamin C per hari dapat menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol LDL (kolesterol jahat). Keduanya berkontribusi pada pembentukan plak di pembuluh darah, yang dapat membahayakan kesehatan.

    3. Mencegah kekurangan zat besi
    Zat besi ialah nutrisi penting untuk fungsi organ dan pembentukan sel darah merah yang mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. Konsumsi 100 mg vitamin C dapat meningkatkan penyerapan zat besi hingga 67 persen.

    4. Menjaga kesehatan jantung
    Dengan menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol LDL, vitamin C membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan strok. Penelitian menunjukkan orang yang rutin mengonsumsi vitamin C setiap hari memiliki risiko 25 persen lebih rendah untuk terkena penyakit jantung dibandingkan mereka yang tidak.

    5. Menjaga kesehatan kulit

    Vitamin C berperan dalam produksi kolagen, yang penting untuk elastisitas dan kekuatan kulit. Dengan meningkatkan produksi kolagen, vitamin C membantu kulit tampak lebih kencang dan sehat. Selain itu, penelitian juga mengungkapkan vitamin C dapat membantu menyamarkan kerutan dan berfungsi sebagai obat alami antipenuaan.

    6. Mencegah penyakit asam urat
    Asam urat disebabkan oleh pembentukan kristal pada persendian. Vitamin C dapat membantu mencegah penyakit ini. Penelitian menunjukkan dengan mengonsumsi vitamin C selama 30 hari dapat menurunkan kadar asam urat dalam darah. (P-jr) — foto ilustrasi istimewa

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    - Advertisement -

    Terkini