28.2 C
Jakarta
Friday, March 14, 2025

    Aspol Polsek Ujungpangkah Gresik digegerkan penemuan kerangka manusia di atas mobil

    Terkait

    PRIORITAS, 14/3/25 (Gresik): Asrama polisi (Aspol) Polsek Ujungpangkah, Kabupaten Gresik, pada Senin (10/3/25) digegerkan adanya penemuan kerangka manusia dalam mobil. Tulang-belulang manusia itu ditemukan di dalam sebuah mobil yang sudah terparkir lama di depan asrama.

    Penemuan kerangka manusia itu sekitar pukul 13.50 WIB oleh Gita Nurani di dalam sebuah mobil Honda Civic.

    Kejadian itu bermula saat Aipda Yudi Setiawan meminta seorang petugas di Polsek Ujungpangkah, Gita Nurani, untuk mengambil  aki mobil yang terpasang di mobil Honda Civic miliknya.

    Ketika akan mengambil aki, Gita terkejut menemukan jasad yang sudah tinggal kerangka di dalam mobil yang terparkir di Aspol Polsek Ujungpangkah. Kerangka manusia itu ditemukan di kursi bagian kiri mobil.

    Atas temuan tersebut, Gita segera melaporkannya ke Polsek Ujungpangkah. Pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.

    Menurut Kapolsek Ujungpangkah, Iptu Suwito Saputro, mobil tersebut sudah lima tahun terparkir di Aspol Polsek Ujungpangkah dan tidak pernah digunakan. Selain tulang-belulang manusia, di dalam mobil juga ditemukan sebuah sarung yang berada di bawah kursi sebelah kiri.

    Selama ini, tidak ada bau menyengat yang tercium dari mobil karena kondisinya tertutup rapat. “Tidak tercium, tertutup rapat mobilnya, tidak bau,” kata Iptu Suwito.

    Lebih lanjut menurut Iptu Suwito, rumah di asrama polisi tersebut dulunya ditempati oleh Aipda Yudi Setiawan ketika masih menjabat sebagai Kanit Reskrim Polsek Ujungpangkah. Namun, Aipda Yudi Setiawan telah dipindahtugaskan ke Polsek Panceng, Jawa Timur, sekitar dua tahun yang lalu.

    Polisi lakukan penyelidikan

    Pihak Polres Gresik mendalami kasus penemuan kerangka manusia tersebut. Sementara hasil identifikasi terbaru dari tim forensik Polda Jatim mengungkapkan beberapa ciri khas pada korban.

    Antara lain korban memiliki beberapa ciri khas, di antaranya rambut hitam lurus dengan panjang sekitar 7 sentimeter, tulang kiri dan jari manis kanan yang melengkung, gigi rahang atas yang tonggos, serta gigi geraham bawah kanan dan kiri yang telah hilang sebelum meninggal.

    Selanjutnya kerangka manusia tersebut diperkirakan memiliki tinggi badan antara 153 hingga 163 cm. Berdasarkan kondisi gigi dan tulang, usia korban diperkirakan berkisar antara 50 hingga 60 tahun.

    Mantan Kanit Reskrim Polsek Ujungpangkah Aipda Yudi Setiawan dan sejumlah pihak lainnya, telah diperiksa oleh tim Propam terkait kasus ini.

    Saat ini jasad korban sudah berada di Rumah Sakit Ibnu Sina Gresik untuk keperluan autopsi. Polisi juga tengah mengumpulkan rekaman CCTV dan meminta keterangan saksi di sekitar lokasi guna memperoleh petunjuk tambahan terkait penemuan kerangka manusia tersebut. (P-*/Armin M)

     

     

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini