33.1 C
Jakarta
Wednesday, March 12, 2025

    TPA Sugawe “overload”,  Pemkab Tulungagung siapkan TPSTP 

    Terkait

    PRIORITAS, 11/3/25 (Tulungagung): Kondisi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Segawe yang berada di kaki Gunung Wilis, sudah mencapai ambang batas kapasitas tamping, tahun 2026 diprediksi sudah overkapasitas atau overload.

    Karena itu, Pemkab Tulungagung, Jawa Timur tengah menyiapkan skenario pembangunan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) yang baru.

    Menurut Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tulungagung, Dedy Eka Purnama, Selasa (11/3/25), pihaknya terus berupaya mengatasi kelebihan kapasitas ini, termasuk memperluas lahan penimbunan dan mengandalkan pemulung untuk memilah sampah.

    Hanya saja, langkah tersebut dinilai belum cukup efektif mengingat produksi sampah di TPA Segawe mencapai 120 ton per hari, melebihi kapasitas daya tampung yang tersedia.

    “Semua lahan di TPA Segawe sudah dimanfaatkan, tetapi sampah yang masuk tetap tidak tertampung optimal,” ungkap Dedy.

    TPA Segawe selama ini, hanya berfungsi sebagai lokasi penimbunan sampah tanpa sistem pengolahan modern.

    Semua sampah yang masuk tidak mengalami proses pemusnahan atau daur ulang skala besar, melainkan hanya dipilah oleh pemulung.

    Untuk antisipasi, Pemkab Tulungagung telah menyetujui pembangunan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) yang dirancang lebih modern.

    Dimana TPST tersebut diproyeksikan mampu mengolah hingga 50 ton sampah per hari, sehingga dapat mengurangi beban TPA Segawe.

    “Awalnya kami berencana membangun TPA kedua di Banyu Urip, tetapi terkendala Amdal. Kini kami fokus pada pembangunan TPST yang sudah mendapat respons positif dari Pj Bupati,” kata Dedy, seperti dilansir dari Antara. (P-Armin M)

     

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini