26.5 C
Jakarta
Friday, December 13, 2024

    Tundukkan Jakarta LavAni,  STIN BIN ambil alih pimpinan klasemen Voli Proliga

    Terkait

    PRIORITAS, 3/5/24 (Semarang): Tim voli putra, Jakarta STIN BIN
    berhasil mengalahkan Jakarta LavAni dengan skor  3-0 di PLN Mobile Proliga 2024.

    Dengan kemenangan ini, STIN BIN berhak mengambil alih pimpinan klasemen sementara proliga 2024.

    Jakarta STIN BIN  menjadi pemuncak klasemen dengan torehan sembilan poin hasil dari tiga kali kemenangan berturut-turut.
    Sementara Jakarta LavAni tergeser di posisi kedua klasemen sementara dengan mengoleksi enam poin hasil dari dua kali kemenangan dan sekali kalah.

    menang mudah

    Jakarta STIN BIN menghajar Jakarta LavAni tiga set langsung, 3-0 (25-22, 25-22 dan 25-19) pada pertandingan lanjutan PLN Mobile Proliga 2024 yang berlangsung di GOR Jatidiri, Semarang, Kamis (2/5/24)  malam WIB.

    Di set pertama, Jakarta STIN BIN langsung menguasai ritme permainan dengan mengandalkan serangan-serangan yang berasal dari pukulan Rivan Nurmulki. Duet Renan Buiatti dan Reza Beik kerap gagal mengantisipasi pukulan Rivan Nurmulki. Rivan yang mengamankan sepuluh poin membawa Jakarta STIN BIN amankan set pertama dengan skor 25-22.

    Bermain di set kedua, Jakarta LavAni coba tampil keluar dengan mengeksploitasi pertahanan Jakarta STIN BIN melalui pukulan-pukulan dari Boy Arnez. Namun Jakarta STIN BIN yang baru memasukkan Pedro Molina di set kedua, mampu tampil dominan pada pertengahan set kedua dan menutup set dengan kemenangan 25-22.

    Pada set ketiga, Jakarta LavAni kian dibuat mati kutu untuk mengantisipasi serangan-serangan
    Jakarta STIN BIN yang dilancarkan melalui Rivan Nurmulki dan Farhan Halim. Lewat duet Rivan-Farhan yang menyumbang 11 poin di set ketiga, Jakarta STIN BIN amankan kemenangan di set ketiga dengan skor 25-19. (P-/ANT/wr) — foto ilustrasi istimewa

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini