Jakarta, 8/12/20 (SOLUSSInews.com) – Pengamanan ketat diberlalukan terhadap vaksin Cobid-19 di PT Bio Farma.
Kepala Divisi Humas Kepolisian Indonesia, Inspektur Jenderal Polisi Argo Yuwono, menyatakan, polisi dan tentara kini menjaga Kantor PT Bio Farma (Persero) di Bandung, tempat di mana vaksin Covid-19 disimpan.
Pengamanan tersebut, lanjutnya, juga diharapkan agar para pekerja atau karyawan PT Bio Farma (Persero) dapat bekerja dengan baik seperti biasanya. PT Biofarma (Persero) merupakan satu-satunya perusahaan di Indonesia yang mengkhususkan diri di bidang penelitian-pengembangan, pembuatan, dan distribusi vaksin beserta serum.
Baca juga: BPOM akan kawal vaksin COVID-19 sejak kedatangan hingga ke masyarakat
“Kita mendukung kebijakan pemerintah, dukungan tenaga penuh kami berikan, sehingga semua kegiatan dapat berjalan, dan ini semua demi kesejahteraan rakyat Indonesia,” ujarnya.
Baca juga: Bio Farma: Tenaga kesehatan jadi prioritas vaksinasi Covid tahap awal
Kemudian vaksin itu dikirimkan lewat perjalanan darat ke Kantor PT Bio Farma (Persero) di Jalan Pasteur, Bandung, dan sampai di lokasi penyimpanan sekitar pukul 04.31 WIB Senin.
Baca juga: Bio Farma akan alokasikan 568 vaksin Covid untuk diuji bersama BPOM