27.5 C
Jakarta
Saturday, April 19, 2025
spot_img

    Patih Negeri Peduli, bagi-bagi Bansos ke warga ‘hinterland’ Batam

    Terkait

    PRIORITAS, 4/1/25 (Batam): Ratusan warga Kampung Monggak dan Blongkeng di Kecamatan Galang, Kota Batam, Sabtu (28/12/24) berkumpul menghadiri acara Bakti Sosial yang digagas oleh Pagar Setia Amanah Negeri (Patih Negeri).

    Dalam kegiatan tersebut, Hasbi, SE.MM., selaku Ketua Umum Patih Negeri, menjelaskan bahwa program Bakti Sosial ini merupakan wujud kepedulian organisasi untuk membantu warga kurang mampu.

    Sebagai langkah awal menjelang akhir tahun, Patih Negeri menyalurkan 100 sak beras ukuran 5 kilogram kepada masyarakat di wilayah Monggak dan Blongkeng, tepatnya di Rempang Cate, Galang.

    “Bakti Sosial ini adalah bagian dari program Patih Negeri untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan. Ke depan, kami akan terus mengadakan kegiatan serupa, dengan bantuan yang disesuaikan berdasarkan kebutuhan warga,” ujar Hasbi.

    Pendiri Patih Negeri, Abdul Malik, S.Sos., yang turut hadir dan terlibat langsung dalam kegiatan tersebut menjelaskan, organisasi ini baru resmi bergerak dalam sebulan terakhir, meskipun rencana pembentukannya sudah cukup lama. Namun, dalam waktu singkat, mereka berhasil menjalankan program Bakti Sosial tahap awal ini.

    “Patih Negeri akan terus hadir untuk masyarakat Batam, mengawal kebijakan pemerintah daerah agar berpihak pada rakyat, serta mewujudkan visi dan misi kami yang peduli terhadap kebutuhan masyarakat,” tegas Malik.

    Ketua RW Monggak, Timo, menyampaikan apresiasi atas kepedulian Patih Negeri terhadap warganya. Ia berharap organisasi ini dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan tetap konsisten dalam mengemban amanah untuk membantu warga yang membutuhkan.

    Kegiatan Bakti Sosial ini menjadi langkah awal yang membuktikan komitmen Patih Negeri dalam mendukung masyarakat di wilayah hinterland Batam. (P-zamir)

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini