PRIORITAS, 31/8/24 (Milan): Juara bertahan Inter Milan melibas Atalanta dengan skor 4-0 dalam lanjutan Liga Serie A Italia, Sabtu (31/8/24) dini hari WIB.
Marcus Thuram memborong dua gol untuk membantu Inter meraih kemenangan telak 4-0.
Ini menjadi kemenangan kandang kedua berturut-turut bagi Inter di Serie A. Sebelumnya, Inter mengalahkan Lecce 2-0.
Pada pertandingan pembuka musim 2024/2025, Inter hanya bermain imbang di Genoa.
Dikutip dari Reuters, pada pertandingan melawan Atalanta ini, juara Liga Europa musim lalu, Inter langsung mencetak dua gol pada menit awal di babak I dan II. Kemenangan ini membawa mereka untuk sementara naik ke puncak klasemen dengan tujuh poin.
Inter membuka skor hanya dalam waktu tiga menit ketika umpan silang mendatar Thuram membentur pemain Atalanta Djimsiti dan masuk ke gawangnya sendiri. Gol kedua datang dari Nicolo Barella menggandakan keunggulan dengan tendangan voli menakjubkan dari tepi kotak penalti tujuh menit kemudian.
Thuram mencetak dua gol dengan cara yang sama setelah turun minum, memanfaatkan bola lepas dari pertahanan lemah tim tamu untuk melepaskan tembakan dari jarak dekat pada menit ke-47 dan ke-56 untuk memastikan kemenangan.(P/BSC/wr)—- foto ilustrasi istimewa