Tonton Youtube BP

Kepala KCP bank diculik di Jakarta, ditemukan tak bernyawa di Bekasi

Khalied Malvino
22 Aug 2025 14:16
2 minutes reading

PRIORITAS, 22/8/25 (Jakarta): Seorang kepala kantor cabang pembantu (KCP) bank di Jakarta Pusat berinisial IP ditemukan tewas di Bekasi. Polisi mengungkap, korban lebih dulu diculik dari parkiran pusat perbelanjaan kawasan Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (20/8/25).

Insiden bermula saat IP baru selesai rapat bersama rekan kerjanya. Ia berjalan ke parkiran pusat belanja ketika sekelompok orang menghadangnya. Dari rekaman yang beredar, korban tampak dipaksa masuk ke dalam mobil.

“Korban habis meeting kantor, sama teman-teman kantornya juga,” kata Kanit IV Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKP Charles Bagaisar, Jumat (22/8/25).

Polisi langsung bergerak cepat. Hasil penyelidikan mengarah pada kelompok penculik yang berjumlah lebih dari empat orang. Aparat telah menangkap empat pelaku dan melakukan interogasi awal.

“Baru interogasi awal, tetapi mereka sudah mengakui terkait pengambilan atau penculikan korban dari supermarket,” ucap Charles.

Penemuan jasad

Sehari setelah penculikan, warga Serang Baru, Kabupaten Bekasi, menemukan jasad IP di area persawahan. Tubuhnya tergeletak dengan kondisi mata tertutup lakban dan kaki terikat.

“Ya saat kami datangi TKP, kondisi korban saat itu dilakban di bagian matanya dan diikat di kakinya,” ujar Kapolsek Serang Baru, AKP Hotma Sitompul, Kamis (21/8/25).

Polisi menyebut jasad korban juga dipenuhi luka lebam. Dugaan kuat korban mendapat kekerasan sebelum akhirnya meninggal dunia.

Kabar ini mengguncang internal bank tempat IP bekerja. Direktur Utama BRI, Hery Gunardi, menyampaikan rasa prihatin atas peristiwa penculikan sekaligus pembunuhan bawahannya itu. Hery menegaskan pihaknya menunggu proses hukum yang kini ditangani kepolisian.

“Kita sedang lakukan pendalaman, kita juga prihatin ya. Sepertinya diculik, saya lihat di videonya itu, diculik dari mobil, masukin mobil, terus dibawa. Tahu-tahu meninggal tadi pagi,” terang Hery dalam rapat bersama Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

“Polisi sedang melakukan pendalaman untuk itu. Nanti kalau ada berita positif, nanti akan kami update,” imbuhnya.

Hingga kini polisi masih memburu pelaku lain yang terlibat. Penyidik meyakini penculikan dan pembunuhan IP tidak dilakukan empat pelaku saja. Aparat juga tengah mendalami motif di balik aksi yang berakhir dengan kematian korban. (P-Khalied M)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Video Viral

Terdaftar di Dewan Pers

x
x