27.8 C
Jakarta
Friday, November 22, 2024

    Kamala Harris semakin ungguli Trump, dukungan wanita dan warga Hispanik melonjak

    Terkait

    PRIORITAS, 31/8/24 (Washington): Kamaka Harris semakin memperlebar keunggulannya atas Donald Trump dalam jajak pendapat terkini jelang Pilpres AS, 5 November 2024 mendatang.

    Dilaporkan, Capres dari Partai Demokrat Kamala Harris mengungguli Donald Trump dari Partai Republik dengan 45 persen berbanding 41 persen dalam jajak pendapat Reuters/Ipsos yang dipublikasikan pada hari Kamis (29/8/24) waktu Amerika Serikat (AS) atau Jumat (30/8/24) kemarin WIB.

    Disebutkan, hasil survei terkini tersebut memperlihatkan antusiasme baru terhadap Wakil Presiden AS itu menjelang Pemilihan Presiden pada 5 November 2024.

    Dikatakan, hasil terbaru ini memperlihatkan kenaikan elektabilitas Harris, setelah jajak pendapat pada akhir Juli hanya memperlihatkan keunggulan 1 persen saja atas Trump.

    Dukungan wanita dan Hispanik

    Selanjutnya, jajak pendapat baru tersebut juga menunjukkan Harris memperoleh dukungan di antara para wanita dan Hispanik.

    Dilapirkan, Harris mengungguli Trump dengan 49 persen berbanding 36 persen di antara para pemilih wanita dan pemilih Hispanik. Dalam empat jajak pendapat Reuters/Ipsos yang dilakukan pada bulan Juli, Harris unggul 9 poin di antara para wanita dan 6 poin di antara para Hispanik.

    Sementara itu, Trump memimpin di antara pemilih kulit putih dan pria, keduanya dengan margin yang sama seperti pada bulan Juli, meskipun keunggulannya di antara pemilih tanpa gelar sarjana menyempit menjadi 7 poin dalam survei terbaru, turun dari 14 poin pada bulan Juli. (P-BSC/jr) — foto ilustrasi istimewa

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    - Advertisement -

    Terkini