31.3 C
Jakarta
Friday, April 18, 2025
spot_img

    Hadiri panen raya jagung, Kapolres Barelang: Polri komitmen dukung ketahanan pangan

    Terkait

    PRIORITAS, 10/4/25 (Batam): Kapolresta Barelang Kombes Pol Zaenal Arifin menghadiri panen raya jagung di Tembesi Lama, Sagulung, Batam, Rabu (9/4/25), sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional. Demikian informasi yang diterima Beritaprioritas.com, Kamis (10/4/25).

    Acara juga dihadiri Kapolda Kepri Irjen Pol Asep Safrudin dan jajaran Forkopimda.

    Polri hadir dukung sektor pertanian

    Kepada media, Kapolres Zaenal menegaskan, Polri hadir bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga mendukung sektor pertanian sebagai bagian dari ketahanan pangan.

    “Melalui kegiatan ini, kita ingin menunjukkan bahwa Polri hadir dan mendukung penuh ketahanan pangan di wilayah hukum Polresta Barelang. Kegiatan panen bersama ini bukan hanya bentuk simbolis, tetapi juga bagian dari sinergi nyata antara petani, pemerintah, dan aparat penegak hukum,” ujar Kapolresta di sela kegiatan.

    Panen raya ini ditandai dengan penyerahan simbolis bibit dan pupuk serta panen bersama. Kegiatan berlangsung aman dan penuh semangat kebersamaan antara aparat, petani, dan masyarakat. (P-Jeff K)

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini