PRIORITAS, 1/6/24 (Singapore): Upaya tunggal putri terbaik Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung untuk menumbangkan An Se Young belum kesampaian.
Gregoria harus tersingkir di semifinal Singapore Open 2024 usai takluk dari wakil Korea Selatan yang merupakan peringkat satu dunia di Singapore Indoor Stadium pada Sabtu (1/6/2024), dan menyerah dua gim langsung, 21-14, 23-21.
Dari enam pertemuan yang dilakoni kedua pemain itu, An Sen Young unggul 6-0 atas Gregoria.
Anak ajaib yang pernah disematkan untuk An Se Young langsung menekan sejak gim pertama dimulai. Hal itu membuat Gregoria sulit mengembangkan permainan. Namun, keduanya tetap kejar-kejaran poin hingga 6-5 untuk keunggulan wakil Korsel itu.
Setelahnya, An Se Young justru bisa menguasai duel. Tunggal putri ranking satu dunia itu acap memanfaatkan kesalahan individu yang dilakukan Gregoria.
Alhasil, pada interval pertama tunggal putri tanah air tertinggal 11-6.
Usai jeda, Gregoria sempat bangkit dengan memperkecil ketertinggalan jadi 14-18. Sayang, konsistensi dia menghilang dalam perebutan poin-poin krusial.
Gregoria harus mengakui keunggulan An Se Young di gim pertama dengan skor 21-14.
Memasuki gim kedua, Gregoria mencoba mengimbangi permainan An Se Young. Ketinggalan 2-5, Gregoria berusaha mengejar ketertinggalan dengan memberikan pukulan terukur ke titik sulit sehingga memperkecil kedudukan jadi 6-5.
Penampilan Grego membaik. Tampil lebih percaya diri, dia mampu membalikkan keunggulan. Bahkan, dia bisa menutup interval pertama dengan keunggulan 8-11.
Gregoria sebetulnya sempat meninggalkan An Se Young 10-15. Namun, gara-gara unforced error, pemain asal Korsel itu mampu menyamakan skor 15-15.
Setelah itu, duel antara Greoria dan An Se Young semakin seru. Kejar-kejaran poin di antara kedua tunggal putri ini terjadi di pengujung gim kedua.
Harus menjalani deuce, Gregoria akhirnya menyerah. Dia pun kalah di gim ini dengan skor 23-21.
Kekalahan ini membuat Gregoria gagal melangkah ke partai puncak di Singapore Open 2024. (P-IDT/SNW/wr) —- foto ilustrasi istimewa