PRIORITAS, 20/10/24 (Jakarta): Dalam waktu sesingkat-singkatnya, Presiden Prabowo Subianto telah mencanangkan Indonesia harus segera swasembada pangan dan tidak boleh bergantung sumber makanan dari luar.
Dalam krisis, keadaan genting, menurut Presiden Prabowo, tidak ada yang akan mengizinkan barang dari luar untuk dibeli.
“Karena itu, tidak ada jalan lain dalam waktu yang sesingkat-singkatnya kita harus mencapai ketahanan pangan,” kata Prabowo dalam Pidato Kenegaraan Presiden pada Sidang Paripurna MPR di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/24).
Paling lambat empat sampai lima tahun
Oleh karena itu, lanjutnya, Indonesia harus mampu memproduksi, memenuhi kebutuhan pangan seluruh rakyat Indonesia dan Prabowo juga telah mempelajari bersama pakar yang membantunya.
“Saya yakin paling lambat empat sampai lima tahun kita akan swasembada pangan, bahkan kita siap menjadi lumbung pangan dunia,” ucapnya seperti dilansir Beritasatu.com.
Diketahui, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah mengucapkan sumpah sebagai presiden dan wakil presiden Indonesia periode 2024-2029. Dalam kesempatan itu, Prabowo Subianto berkomitmen menjalankan tugasnya sebagai presiden periode 2024-2029 bagi seluruh rakyat Indonesia, termasuk bagi mereka yang tidak memilihnya. (P-jr) — foto ilustrasi istimewa