28.2 C
Jakarta
Friday, March 14, 2025

    Sidang Perdana Rodrigo Duterte di ICC Den Haag

    Terkait

    PRIORITAS, 14/3/25 (Den Haag): Mantan Presiden Filipina, Rodrigo Roa Duterte (79 tahun), menjalani sidang perdana di International Criminal Court (ICC) atau Mahkamah Kriminal Internasional, di Den Haag Belanda, hari Jumat ini (14/3/25).

    Sidang perdana terhadap Duterte ini akan berlangsung pada pukul 14.00 waktu setempat (atau 20.00 WIB), di hadapan Kamar Pra-Peradilan I Mahkamah Kriminal Internasional. Demikian seperti dikutip Beritaprioritas.com dari International Criminal Court (ICC) di Den Haag, Belanda, hari Jumat (14/3/25).

    Kepolisian Filipina menangkap Duterte saat tiba dari Hong Kong di Bandar Udara Ninoy Aquino, hari Selasa 11 Maret 2025,  sesuai dengan surat perintah penangkapan dari Kamar Praperadilan I yang dikeluarkan secara rahasia pada tanggal 7 Maret 2025. Ia kemudian diterbangkan dari Manila dan diserahkan ke tahanan ICC di Den Haag pada Rabu 12 Maret 2025.

    Duterte menghadapi tuntutan melakukan pembunuhan yang dalam aturan ICC tergolong kejahatan terhadap kemanusiaan. Perbuatan ini dilakukan di Filipina antara tanggal 1 November 2011 dan 16 Maret 2019.

    Selama kurun waktu tersebut, Duterte pernah menjabat sebagai Wali Kota Davao City, dan Presiden Filipina. Ia juga sebagai kepala ‘Davao Death Squad’ atau Regu Pembunuh Davao.

    Selama sidang pendahuluan, para hakim akan memverifikasi identitas Rodrigo Duterte sebagai tersangka dan  bahasa yang digunakannya dalam proses persidangan. Ia juga diberi tahu tentang tuduhan terhadapnya dan hak-haknya berdasarkan Statuta ICC Roma.

    Dalam sidang di Kamar Praperadilan I ini,  dipimpin hakim ketua Iulia Antoanella Motoc dengan dua hakim anggota masing-masing Reine Adélaïde Sophie Alapini-Gansou dan María del Socorro Flores Liera.

    Dalam sidang ini, ICC membolehkan anggota korps diplomatik Filipina dan masyarakat sipil lainnya yang sudah mendaftar terlebih dahulu sebelum tanggal 14 Maret pukul 11:00 (waktu Den Haag). Peserta juga harus menunjukkan paspor atau tanda pengenal yang masih berlaku dengan foto di  pintu masuk utama  Pengadilan atau di Oude Waalsdorperweg 10, 2597 AK Den Haag.

    Pengunjung tidak diperkenan masuk ke ruang sidang, tetapi hanya menyaksikan dari galeri publik yang dibatasi. Mereka hadir 20 menit sebelum sidang dimulai. Sidang pertama Rodrigo Duterte ini, disiarkan dalam bahasa Inggris dan Prancis.(P-Jeffry W)

    - Advertisement -spot_img

    Viral

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Headline News

    - Advertisement -spot_img

    Terkini